7 Manfaat Leci yang Baik untuk Menjaga Kesehatan Tubuh

Manfaat Leci

Leci merupakan salah satu jenis buah yang banyak dikonsumsi dan diolah menjadi berbagai macam kudapan seperti sirup. Selain rasanya yang unik dan lezat, ada banyak manfaat leci yang membuat orang memilih untuk mengolah buah dengan cita rasa asam manis ini.

Buah leci sendiri masuk ke dalam jenis soapberry yang banyak tumbuh di wilayah Asia Tenggara. Leci dapat dibudidayakan di pekarangan rumah ataupun perkebunan.

Kandungan Gizi Buah Leci

Tabel kandungan nutrisi per 100 gram leci

Zat Gizi Jumlah
Energi 66 kalori
Protein 0,8 gram
Lemak 0.4 gram
Karbohidrat 16,5 gram
Serat 1,3 gram
Mineral 82%
Tiamin 0,011 mg
Kalium 324 mg
Tembaga
Antioksidan Polifenol
Vitamin E
Vitamin C
Vitamin K
Gula 15,2 gram

Manfaat Leci yang Baik untuk Kesehatan

1. Menjaga Pencernaan Tetap Sehat

Salah satu manfaat leci yang sudah lama dikenal adalah kemampuannya dalam mengatasi gangguan kesehatan pencernaan seperti diare dan juga sembelit. Manfaat buah ini untuk kesehatan pencernaan telah lama diaplikasikan pada pengobatan tradisional Cina.

Manfaat buah ini untuk kesehatan pencernaan didukung oleh kandungan seratnya yang tinggi. Setiap 100 gram buah Leci mengandung 1,3 gram serat dan juga 82% mineral. Seperti yang lumrah diketahui bahwa serat merupakan salah satu unsur paling penting untuk menjaga kesehatan pencernaan.

2. Meringankan Gangguan Influenza

Di dalam buah Leci terkandung berbagai macam vitamin dan mineral yang sangat baik untuk meningkatkan daya tahan tubuh. Salah satu vitamin dengan kandungan tertinggi di dalam buah Leci adalah vitamin C yang telah lama dikenal sebagai salah satu antioksidan terbaik.

Selain itu di dalam buah leci juga terkandung senyawa oligonol yang telah lama dikenal memiliki sifat antivirus. Kemampuan antivirus dari senyawa oligonol sangat baik untuk mengatasi gangguan influenza. Senyawa oligonol paling banyak terdapat pada kulit leci.

3. Menurunkan Risiko Terserang Katarak

Salah satu gangguan penglihatan yang banyak menyerang masyarakat Indonesia terutama yang telah berusia lanjut. Katarak dapat menyebabkan penglihatan menjadi buram akibat tumbuhnya sel-sel abnormal pada mata. Di Indonesia sendiri kasus katarak cukup tinggi mencapai kurang lebih 150 ribu kasus.

Buah leci kaya akan antineoplastik dan juga antioksidan yang dikenal sangat baik untuk mencegah dan memperlambat pertumbuhan sel-sel abnormal pada organ mata penyebab katarak. Antioksidan polifenol seperti epicatechin dikenal sangat baik mencegah paparan radikal bebas penyebab sel abnormal.

4. Memiliki Sifat Antikanker

Di dalam buah Leci terkandung berbagai senyawa antioksidan dan juga vitamin C dan vitamin E yang tinggi. Vitamin C sendiri sudah lama dikenal sebagai salah satu sumber antioksidan terbaik pencegah kanker.

Selain kaya akan vitamin C buah Leci juga mengandung senyawa flavonoid yang dikenal sangat efektif untuk mencegah pertumbuhan sel kanker pada payudara. Antioksidan sendiri merupakan senyawa alami yang sudah dikenal sejak lama sangat dibutuhkan tubuh untuk mencegah paparan radikal bebas.

Sebaiknya konsumsi buah Leci dalam bentuk yang masih alami untuk mendapatkan manfaat terbaiknya. Anda juga dapat mengolah buah leci untuk dijadikan kudapan dan minuman yang dapat dikonsumsi setiap hari.

5. Meningkatkan daya tahan tubuh

Daya tahan tubuh yang kuat adalah kunci dari tubuh yang sehat dan terhindar dari berbagai macam infeksi penyakit seperti flu. Di dalam buah Leci terkandung senyawa antioksidan seperti flavonoid dan juga vitamin C dan vitamin E.

Senyawa antioksidan memiliki kemampuan untuk meningkatkan daya tahan tubuh dari berbagai serangan penyakit. Oleh karena itu tidak heran jika ibu yang sedang mengandung disarankan untuk mengkonsumsi buah leci agar daya tahan tubuhnya meningkat.

6. Mengurangi Risiko Anemia

Kekurangan darah dapat menyebabkan tubuh mudah lelah dan letih. Di dalam buah leci terkandung berbagai mineral termasuk tembaga yang yang mampu meningkatkan sel darah merah dalam tubuh untuk mengurangi risiko anemia.

7. Mencegah Gangguan Pada Organ Jantung

Manfaat leci selanjutnya yang tidak kalah hebat adalah kemampuannya untuk mencegah gangguan pada organ jantung.  Seperti yang sudah umum diketahui bahwa ada banyak penyakit kronis yang berawal dari jantung.

Oleh karena itu bagi Anda yang memiliki riwayat keluarga dengan gangguan jantung sangat disarankan untuk mengkonsumsi buah leci. Di dalam buah leci terkandung senyawa yang dapat menjaga kesehatan jantung seperti flavonoid, kalium dan epicatechin.

Di dalam olahan Leci juga terkandung senyawa suplemen makanan oligonol yang berfungsi untuk meningkatkan jumlah oksida nitrat yang diproduksi tubuh. Oksida nitrat sangat baik untuk memperluas aliran darah dalam tubuh sehingga darah dapat mengalir dengan lancar.

Melihat manfaat leci yang sangat banyak tersebut tentu tidak heran jika buah satu ini umum dijadikan sebagai olahan makanan. Anda dapat mengkonsumsi olahan buah Leci alami sebagai jus yang dicampur kan dengan buah-buahan lain agar manfaatnya semakin maksimal untuk kesehatan tubuh.