7 Menu Asakusa Kagetsudo: Roti Melon Besar Melon Pan

Asakusa Kagetsudo

Kalau berkunjung ke Jepang, banyak hal yang bisa dijelajahi. Mulai dari bangunannya, budayanya, hingga berbagai makanan tradisional dan modern yang ditawarkan. Salah satu tempat menjual camilan manis yang cukup terkenal di Jepang adalah Asakusa Kagetsudo.

Sebagai toko camilan yang berada di daerah wisata Asakusa, ada banyak menu khas yang ditawarkan untuk membedakannya dengan toko camilan lain di sekitarnya.  Salah satunya adalah roti berukuran besar dengan permukaannya yang menyerupai jaring-jaring persegi.

Sekilas Tentang Asakusa Kagetsudo

Asakusa Kagetsudo sudah berdiri sejak tahun 1945, tepatnya di Hachijo-jima. Saat pertama kali berdiri, Kagetsudo hanya menawarkan jenis manisan dan permen saja. Sampai saat ini, menu manisan masih tetap diminati banyak pelanggan.

Karena sudah berpengalaman lebih dari 70 tahun, tidak heran kalau racikan permen dan manisan yang dijual memiliki rasa pas dengan resep tradisional. Setelah berdiri selama 15 tahun, sekarang Kagetsudo membuka cabang baru di beberapa daerah.

Cabang pertama ada di Kyoto dan yang lainnya ada di Yokohama. Kedua cabang yang dibuka juga cukup ramai pelanggan, walaupun tidak seramai yang ada di Asakusa.

Kagetsudo yang ada di Asakusa ini sangat terkenal oleh para wisatawan yang datang ke Jepang. Ini disebabkan karena pemandu wisata yang menyambut kedatangan wisatawan, biasanya akan mengarahkan tamunya untuk istirahat di Kagetsudo.

Salah satu alasannya karena di sini ada banyak menu khas Jepang yang sulit ditemui di tempat lain. Ruangan di dalamnya juga menggunakan desain asli Jepang yang masih belum tercampur dengan budaya lain.

Menu di Asakusa Kagetsudo

Salah satu menu yang paling terkenal di Kagetsudo adalah melon pan yang memiliki cita rasa khas dan renyah. Selain itu, banyak juga menu lainnya yang bisa menjadi santapan saat beristirahat di tempat ini. Berikut beberapa menu terkenal yang banyak diminati pelanggan di daerah ini:

1. Melon Pan

Melon pan bukanlah kue rasa melon seperti namanya. Kata melon diambil dari bentuk kue yang menyerupai melon saat dipotong-potong. Bentuk ini juga mirip dengan permukaan kulit nanas, sehingga di China kue ini lebih dikenal sebagai roti nanas.

Sementara itu bahan utama melon pan sendiri hanyalah susu dan mentega yang mengembang dengan sempurna. Ukurannya yang besar dan mengembang dengan baik disebabkan oleh proses fermentasi yang cukup lama.

Walaupun kue ini juga ada di beberapa negara lainnya, namun cita rasa yang ditawarkan jauh lebih khas. Ukurannya yang besar seketika akan lumer saat digigit. Roti ini jauh berbeda dengan roti-roti di Indonesia yang mengenyangkan dan agak enek karena kaya akan gandum dan tepung.

2. Melon Pan Jumbo

Tekstur dan rasa kue sekilas sama saja dengan melon pan biasa. Hal yang membedakannya terlihat pada ukurannya yang sangat besar. Bahkan melebihi ukuran mangkuk yang dibalik. Namun, teksturnya tetap renyah saat digigit dan lembut ketika di mulut.

3. Es Krim Melon Bread

Saat musim panas, menu ini sangat laris dipesan oleh masyarakat lokal ataupun luar negeri. Berupa roti melon berukuran besar yang di dalamnya terdapat es krim segar. Harganya juga sangat terjangkau untuk jajan anak-anak, yakni 400 yen saja.

4. Zenzei

Salah satu menu tradisional khas Jepang yang disajikan di sini adalah zenzei. Makanan ini berupa sup yang terbuat dari kedelai, tetapi rasa sup tentu tidak gurih seperti di Indonesia. Pasalnya, menggunakan campuran kaca dan pangsit tepung beras, sehingga rasa zenzei sangat manis.

5. Es Serut Jepang

Sama seperti es krim, es serut Jepang ini juga hanya disajikan saat musim panas saja. Menu ini menjadi favorit anak-anak saat mampir ke Kagetsudo.

6. Anmitsu

Anmitsu merupakan salah satu makanan yang sering dijadikan hidangan penutup di Jepang. Di dalamnya terdapat campuran buah-buahan, jeli, serta pasta kacang merah. Anmitsu ini juga ada yang berbentuk krim dengan rasa segar ala es krim.

7. Teh Hijau

Hampir semua kafe dan restoran yang ada di Jepang selalu menyediakan teh hijau sebagai minuman pendamping. Harga teh hijau di sini sesuai dengan standar rata-rata yang ada di pasaran, yakni sekitar 700 yen.

Daya Tarik Asakusa Kagetsudo

Selain menu roti melon yang sangat besar, ada banyak sekali daya tarik dari Asakusa Kagetsudo. Tidak heran jika pemandu wisata menjadikannya tempat istirahat tetap bagi pengunjung dari mancanegara. Daya tarik tersebut meliputi:

1. Desain Ruangan Khas Jepang Tahun 1950-an

Sebagian besar tujuan orang yang berkunjung ke Jepang selain untuk berwisata adalah demi melihat budaya asli daerah Jepang. Kagetsudo mendukung hal tersebut dengan menampilkan desain ruangan khas Jepang yang masih asli.

Karena berdiri sejak tahun 1945, desain ruangannya cukup klasik dan bernuansa Jepang tahun 1950-an. Pemandangan ini tentu sangat langka dan jarang ditemui di tempat makan lainnya.

Nuansa kental khas tahun 50-an ini bisa dilihat di ruangan lantai dua. Sementara lantai satu hanya terdiri dari etalase roti dan bangku-bangku santai di luar ruangan.

2. Ornamen Ruangan yang Apik

Gaya Jepang yang sangat tradisional di tempat ini juga didukung oleh berbagai ornamen yang unik dan klasik. Misalnya penggunaan tikar tatami sebagai penutup lantai sekaligus alas duduk pelanggan. Ada juga beberapa tangki ikan mas yang dipajang di dalam ruangan.

Sementara pintu yang digunakan sama dengan pintu di daerah Jepang lainnya, yakni pintu geser. Beberapa souvenir khas Jepang juga ditata rapi di area ini. Beberapa di antaranya adalah origami kit, dompet koin, serta sumpit.

3. Menu Melon Pan Jumbo yang Langka dan Unik

Daya tarik terakhir tentu dari menu roti melon jumbo yang ditawarkan di sini. Roti ini sangat langka karena memiliki ukuran yang besar dengan proses fermentasi sempurna. Bahkan pemilik toko roti membutuhkan proses belajar khusus hanya untuk mempelajari fermentasi yang baik.

Di balik ukurannya yang besar, roti ini ternyata tidak membosankan. Saat menggigit permukaannya yang renyah, potongan roti akan langsung lumer di dalam mulut seperti kembang gula. Inilah yang membuat konsumen  lebih memilih melon pan jumbo  dibanding yang biasanya.

Daya tarik lainnya yang cukup menonjol dari roti ini adalah variasinya yang terus dikembangkan oleh pemilik toko roti. Salah satu favorit pelanggan adalah perpaduan es krim berbagai rasa yang dimasukkan ke dalam roti melon berukuran jumbo ini.

Lokasi Asakusa Kagetsudo

Asakusa Kagetsudo berlokasi di Kota Taito, Tokyo, tepatnya di sekitar pusat belanja oleh-oleh khas Asakusa Jepang. Apabila berkunjung ke Kuil Sensoji, maka Kagetsudo berada di sebelah dua patung Boddhisatva.

Tidak sulit menemukan toko roti ini karena aromanya yang harum sudah tercium dari dekat kuil Sensoji. Jadi, pelanggan bisa mengikuti arah aroma tersebut untuk sampai ke toko roti Kagetsudo. Apabila menemukan toko roti 2 lantai dengan ikon menu melon pan di depannya, di situlah lokasi Kagetsudo.

Dengan letak yang strategis dan mudah dijangkau ini, tidak ada alasan bagi Anda untuk tidak mampir ke sini. Nuansa klasik yang disajikan dalam ruangan Asakusa Kagetsudo bisa menambah pengetahuan terkait budaya Jepang yang unik, sambil menikmati camilan manis ala Jepang.